Scroll untuk baca artikel
Journal-Media-nes
https://www.effectiveratecpm.com/zq4s6cex?key=1e1190f2e60de2e28cae5a341d9fb94d
Keamanan-Cyber

Hukum

Polres Lebak Gelar Latihan Simulasi Pengamanan Operasi Mantap Praja Maung 2024

124
×

Polres Lebak Gelar Latihan Simulasi Pengamanan Operasi Mantap Praja Maung 2024

Sebarkan artikel ini

Lebak, 23 Agustus 2024 – Dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan dan profesionalisme dalam pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Polres Lebak melaksanakan latihan simulasi gladi bersih di Alun-alun Rangkasbitung pada Jumat (23/8/2024). Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja Maung 2024 dan diikuti oleh seluruh jajaran di wilayah hukum Polres Lebak.

Latihan ini dikoordinir oleh Wakapolres Lebak, Kompol Nono Hartono, dan didampingi oleh Kabag Ops Polres Lebak, Kompol Edy Prasetyo. Dalam sela-sela kegiatan, Kompol Edy Prasetyo menjelaskan bahwa tahapan latihan dilakukan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku.

Red-and-Black-Bold-Minimalist-News-Update-Instagram-Reels-Video

“Latihan dimulai dengan tim negosiator, dilanjutkan dengan Dalmas awal untuk menghadapi unjuk rasa dari masyarakat, kemudian Dalmas lintas ganti, dan terakhir Dalmas inti,” jelas Edy.

Edy menambahkan bahwa kegiatan pelatihan ini diawali dengan apel pelaksanaan latihan gladi bersih tahapan Sispamkota.

“Pelatihan ini dilakukan dengan pengecekan dan pelatihan pengawalan Calon Bupati dan Wakil Bupati yang dipersiapkan dengan maksimal. Ini dilakukan sebagai bentuk kesiapan untuk melaksanakan tugas di lapangan yang sesungguhnya,” ujarnya.

Latihan Sispamkota dilakukan sesuai dengan skenario yang telah disusun oleh bagian operasi. Masing-masing pasukan, mulai dari Dalmas awal hingga Dalmas inti, tim pengurai massa, serta tim SatIntel, SatReskrim, dan Polsek jajaran berperan sebagai massa dan tim bulsit. “Untuk Dalmas inti atau Dalmas team pemukul juga kita persiapkan dengan baik dan maksimal,” tambah Edy.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh personel Polres Lebak siap menghadapi berbagai situasi yang mungkin terjadi selama pelaksanaan Pilkada 2024. Dengan latihan yang intensif dan terstruktur, diharapkan para personel dapat menjalankan tugasnya dengan profesional dan menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat.

Baca Juga  News!! Skandal Korupsi di PWI: Hendry Ch Bangun dan Rekan-Rekan Terbukti Menggelapkan Dana Hibah

Latihan simulasi ini juga menjadi ajang evaluasi bagi Polres Lebak untuk mengidentifikasi dan memperbaiki kekurangan yang ada. Dengan demikian, diharapkan pengamanan Pilkada 2024 dapat berjalan lancar dan aman, serta menciptakan suasana yang kondusif bagi seluruh masyarakat Kabupaten Lebak.

Melalui kegiatan ini, Polres Lebak menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses demokrasi berlangsung. Diharapkan, dengan kesiapsiagaan yang tinggi, Pilkada 2024 di Kabupaten Lebak dapat berlangsung dengan damai dan demokratis, serta menghasilkan pemimpin yang benar-benar dipercaya oleh masyarakat.

Konten-Facebook-Berita-Umum-Kutipan-Merah-Putih-1

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Optimized by Optimole